Text
PENGARUH PEMBERIAN TEKNIK KOMPRES HANGAT TERHADAP KELANCARAN PENGELUARAN ASI PADA IBU POSTPARTUM DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS GUNUNG MEDAN KABUPATEN DHARMASRAYA TAHUN 2022
"Pengaruh Pemberian Teknik Kompres Hangat Terhadap Kelancaran
Pengeluaran ASI pada Ibu Post Parum Di Wilayah Kerja Puskesmas
Gunung Medan Kabupaten Dharmasraya Tahun 2022
Nurjanah
(Universitas Dharmas Indonesia, email : [email protected])
ABSTRAK
Kompres hangat pada payudara merupakan salah satu metode non
farmokologi yang dianggap sangat efektif dalam menurunkan nyeri atau spasme
otot serta dapat melancarkan peredaran darah ke suatu area. Rasa panas pada
kompres hangat dapat dialirkan melalui konduksi, konveksi, dan konversi
Penelitian ini menggunkan metode True Experimental Design desain yang
digunakan adalah Posttest-Only control Design artinya terdapat dua kelompok
yang masing-masing dipilih secara random (R). Kelompok pertama diberi
perlakuan (X) dan kelompok yang lain tidak. Kelompok yang diberi perlakuan
disebut kelompok eksperimen dan kelompok yang tidak diberi perlakuan disebut
kelompok kontrol. Lokasi penelitian ini di lakukan Wilayah Kerja Puskesmas
Gunung Medan Kabupaten Dharmasrya pada bulan Mei Tahun 2022. Sampel
penelitian ini menggunkan total sampling, populasi dalam penelitian ini adalah
seluruh ibu post partum sebanyak 22 orang. Analisa data yang digunakan yaitu
analisa univariat dan bivariat. Berdasarkan hasil penelitian dengan menggunakan
Wilcoxson didapatkan hasil bahwa nilai p-value 0,001 < 0,005 artinya ada
pengaruh pemberian teknik kompres hangat terhadap kelancaran pengeluaran ASI.
Kelancaran produksi ASI dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu faktor ibu, faktor
bayi, faktor fisik, faktor psikologis dan faktor sosial budaya serta faktor upaya lain
yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kelancaran produksi ASI melalui
kompres hangat, pijat payudara, pijat mermet Maupun pijat oksitosin serta
akupresur.
Kata Kunci : Kelancaran Pengeluaran ASI, Kompres Hangat
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain