Text
"APLIKASI MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF PADA MATA PELAJARAN BAHASA INGGRIS ( STUDI KASUS SD ISLAM PLUS DAARUTH THULLAB 03 SITIUNG )
" I Wayan Pandu Sandika (2002022005), Aplikasi Media Pembelajaran Interaktif Pada Mata Pelajaran Bahasa Inggris ( Studi Kasus Sd Islam Plus Daaruth Thullab 03 Sitiung).
Skripsi: Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Dharmas Indonesia, Tahun 2022.
Semakin pesatnya kemajuan teknologi juga mendorong kemajuan
pembelajaran. Namun metode yang digunakan tetap saja sama dengan
menggunakan buku dan modul-modul yang ada, metode ini sebenarnya bagus
karena dapat memberi pelajaran secara lebih teknis. Namun yang terjadi
sebaliknya karena perkembangan teknologi semakin maju membuat anak-anak
menjadi malas untuk membaca buku. Sehingga menjadi sangat sulit untuk belajar
apalagi mempelajariBahasa inggris, karena itu penulis berinisiatif untuk membuat
aplikasi yang memberi pembelajaran bahasa inggris. Sehingga dapat
meningkatkan keinginan untuk belajar bahasa inggris.
Aplikasi yang ingin saya buat adalah aplikasi pembelajaran bahasa inggris
yang ditujukan untuk anak-anak di bawah umur tujuh tahun, aplikasi ini saya buat
memakai KODULAR. Pada tahap pembuatan aplikasi terdapat beberapa tahap
seperti login terlebih dahulu, buat projek baru, desain aplikasi, pembuatan kode
program dan build aplikasi, sehingga dihasilkan aplikasi pembelajaran bahasa
inggris berbasis android yang dapat di jalankan pada smartphone. Aplikasi ini di
peruntukkan untuk anak-anak di bawah umur tujuh tahun.
Kata kunci : Aplikasi Media Pembelajaran Interaktif, Kodular, Bahasa Inggris.
KI57201001I22 | PERPUSTAKAAN PUSAT | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain