Text
SISTEM MONITORING KREDIT POIN TERHADAP PELANGGARAN KEDISIPLINAN SISWA BERBASIS WEB DI SMK NEGERI 1 KOTO BARU
ABSTRAK
Tia Noviarni (1702021001), Sistem Monitoring Kredit Poin Terhadap Pelanggaran Kedisiplinan Siswa Berbasis WEB Di SMK Negeri 1 Koto Baru.
Skripsi : Program Studi S1 Sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Dharmas Indonesia, 2021.
Telah dilakukan penelitian tentang perancangan dan implementasi Sistem Monitoring Kredit Poin Terhadap Pelanggaran Kedisiplinan Siswa Berbasis WEB Di SMK Negeri 1 Koto Baru. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Waterfall atau model air terjun, metode Waterfall adalah salah satu model SDLC yang sering digunakan atau sering disebut juga dengan model konvensional bidang atau classic life cycle. Model ini menggunakan pendekatan sistematis dan urut dimulai dari level kebutuhan sistem lalu menuju ke tahapan analisis,desain, coding, testing/verification dan maintanance. Hasil dari penelitian ini adalah sudah tercipta sebuah sistem monitoring kredit poin terhadap pelanggaran kedisiplinan siswa berbasis web di SMK Negeri 1 Koto Baru yang dapat membantu kemudahan pihak sekolah dalam menginputkan pelanggaran yang dilakukan oleh siswa.
Kata Kunci : Sistem Monitoring, Waterfall, WEB
KI5720139521 | PERPUSTAKAAN PUSAT | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain